Rabu, 14 Januari 2009

Kurangnya Perhatian Pemerintah Kepada Warga


            Seringlah, Rumah warga yang berada pada pinggiran sungasi atau kali digusur karena keperluan pemerintah. Padahal tidak semua rumah warga yang berada di pinggiran sungai semuanya ilegal yang seperti orang pikirkan. Seharusnya pemerintah sering memperhatikan rakyatnya. Karena kurangnya perhatian kepada rakyat, banyak rakyat yang menderita karena kekurangan makanan, setiap ada pendapat selalu di abaikan oleh pemerintah dan Janji pemerintah kepada rakyatnya sering  tidak di tepatinya.

            Penderitaan rakyat pada masa sekarang karena kelaparan. Masih sering diabaikan atau kurang mendapat perhatian yang penuh dari pemerintah. Pemerintah hanya mementingkan dirinya tidak ingin melihat apa yang di alami oleh rakyatnya. Hanya sedikit pemerintah yang melihat ke bawah. Kekurangan makanan adalah masalah yang dihadapi oleh rakyat sekarang. Kekurangan ekonomi karena jakarta sudah penuh dan hanya sedikit lapangan kerja yang terbuka untuk bekerja. Lapangan kerja di jakarta sudah banyak akan tetapi hanya orang tertentu yang dapat memenuhi syarat yang di inginkan oleh lapangan kerja tersebut.

            Pendapat rakyat sering di abaikan oleh pemerintah. Mengapa pemerintah tidak mendengarkan pendapat atau usulan rakyat. Rakyat hanya bisa menyampaikan Pendapat atau usulan lewat media masa. Kalau pemerintah membaca pendapat itu siapa tau, pendapat itu akan berguna bagi negara ini. Belum sepenuhnya rakyat menyampaikan usulan lewat media masa karena menyampaikan usulan di media masa juga membutuhkan dana. Rakyat-rakyat yang memiliki ide cemerlang ingin menyampaikan ke pemerintah akan tetapi pemerintah mengabaikannya.

            Pemerintah membuat janji tetapi tidak di tepati. Rumah warga yang berada pada pinggiran sungai sekarang sudah tiada karena di robohkan untuk kepentingan. Pemerintah berjanji kepada warga itu akan memberikan dana pengganti atas semua kerugian padahal tidak semua warga mereka ilegal. Ada beberapa warga yang memiliki hak tanah itu dan mereka membayar uang harian dan bulanan kepada pemerintah. Sampai saat belum semua warga mendapat dana dari pemerintah. Dan rakyat masih memprotes bahwa pemerintah itu tidak adil.

            Sepertinya sudah jelas bahwa pemerintah kurang memperhatikan rakyatnya. Ada banyak hal yang kurang di perhatikan pemerintah terhadap rakyat. Penderitaan rakya karena kelaparan saati ini belum dapat di atasi oleh pemerintah, Pendapat rakyat sering di abaikan oleh pemerintah dan janji sering tidak di tepati. Seharusnya pemerintah lebih memperhatikan rakyatnya agar negara ini bisa maju.

Tidak ada komentar:

Kenangan masa dlu

Kenangan masa dlu